Sunday, April 29, 2012

I For You

Penerbit : GagasMedia

Penulis : Orizuka

ISBN : 9797805549

Halaman : 384

Harga : 47.000


Suatu hari dalam hidupku, kau dan aku bertemu. Masih jelas diingatanku sosokmu yang memukauku. Lidahku jadi kelu, mulutku terkatup rapat karena malu. Setiap malam, bayangmu menari-nari dalam benakku.

Ada sejuta alasan mengapa aku begitu memujamu. Kau menyinari relung gelap hatiku.nKau satu-satunya orang yang ingin kurengkuh. Kau yang bertanggung jawab atas segala rindu. Kau adalah yang istimewa bagiku.

Tnda-tanda nya sudah jelas: Aku menyukaimu. Tetapi, bagaimana caranya untuk mendekatimu? Kau begitu jauh, sulit untuk kuraih dengan jari-jemariku.

Dan semakin lama, aku mulai menyadari satu hal.
Bahwa kau dan aku mungkin ditakdirkan tak bisa bersatu...

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

I For You karya Orizuka bercerita tentang kehidupan cinta dalam konteks masa remaja, yaitu masa SMA. Benjamin Andrews (Benji) dan Princessa Setiawan (Cessa) adalah pasangan ideal khas anak remaja metropolitan. Sama-sama berasal dari keluarga kaya, sama-sama sempurna karena yang satu tampan dan yang satunya cantik. Semua anak di SMA itu melihat mereka sebagai pasangan yang sempurna. Mereka bersama-sama sejak 17 tahun yang lalu - sejak mereka berdua dilahirkan. Teman-teman mereka pikir hidup Cessa layaknya putri yang sulit untuk dijangkau oleh siapapun. Dimana ada Cessa, disitu ada Benji. Atau sebaliknya. Saat ada tugas kelompok pun mereka selalu bersama-sama. Tapi, kali ini dalam kelompok Biologi, guru mereka memisahkan mereka. Karena Beliau menganggap kalau mereka disatukan dalam satu kelompok, nilai mereka nggak tertolong. Cessa dengan Surya, dan Benji dengan Sasha.

Walaupun awalnya Benji nggak setuju, akhirnya Cessa berpasangan dengan Surya - teman sekelasnya yang pintar tapi kurang mampu. Dan Cessa terang-terangan membenci orang miskin. Dia pikir, semua orang miskin sama - Tidak berguna. Tapi mengenal Surya membuat pandangannya terhadap orang miskin berubah. Lama-lama Cessa tertarik dengan Surya. Cessa akhirnya sering mengikuti Surya ke perpustakaan. Surya memberikan banyak pengetahuan yang membuat Cessa terkagum-kagum. Dan sampai akhirnya Cessa sadar kalau dia menyukai Surya. Sedangkan Benji yang terpaksa mengizinkan Cessa untuk dekat dengan Surya, jadi nggak ada kerjaan selain nungguin Cessa di depan perpustakaan karena Benji alergi debu. Sampai suatu ketika Benji iseng ke kantin, bertemu Bulan yang ternyata murid berprestasi di bidang olahraga panahan. Bertemu dengan Bulan memberi Benji kesibukan baru - menonton Bulan berlatih memanah. Dan ternyata, Bulan adalah adiknya Surya. 

Masing-masing dari mereka mencoba untuk menjalani hubungan dengan status "pacaran" - Cessa dengan Surya dan Benji dengan Bulan. Dengan Surya, Cessa bisa merasa jadi orang yang normal. Bisa mulai bergaul dengan teman-teman sekelasnya yang lain. Tapi saat ia cedera ringan dalam pelajaran olahraga, Benji berlari kearahnya dengan sangat panik dan menggendongnya ke kelas. Padahal Surya ada disitu. Saat Surya benar-benar bingung dan marah besar, Cessa memintanya untuk percaya padanya dan Benji memintanya untuk menerima kehadiran Benji jika Surya tetap ingin dengan Cessa. 

Gimana reaksi Surya? Gimana juga dengan nasib Bulan? Kisah mereka rumit tanpa ada penjelasan sedikitpun dari pihak Cessa dan Benji...


Okhaaay, Let's review agaaain guys!!! Hehe.
Sampai sinopsis paragraf terakhir itu, pasti kamu bingung kan? Gimana bisa  kita pacaran tapi harus terima paket lengkap berupa teman dekat pasangan kita yang berpotensi jadi saingan kita? Gimana bisa? Susah kan?

Disinilah bagusnya buku ini. Kalo kamu mau tau apa alasannya Benji untuk memaksa Surya menerima kehadirannya jika Surya tetap ingin dengan Cessa, kamu harus baca bukunya. Ehehehe.

Novel karya Orizuka yang ini bener-bener ngasih pelajaran berharga, kadang apa yang kita pikir tentang orang lain itu nggak selamanya sama dengan apa yang mereka alami. Setiap orang mebawa masa lalunya masing-masing. Semua orang memiliki alasan masing-masing atas apa yang membentuk pribadinya menjadi seperti sekarang. Dan mungkin mereka nggak menghendaki atas apa yang mereka rasakan dan miliki. Jadi harus pinter-pinternya kita aja untuk menempatkan penilaian kita. 

Dan Orizuka sukses bikin saya addicted sama karya-karyanya. Karena ceritanya sederhana, tapi sarat makna. Diambil dari kehidupan anak SMA yang mungkin bagi orang-orang dewasa ceritanya kurang menarik, tapi buat saya bener-bener ada yang bisa menjadi manfaat dan diterapkan di kehidupan kita sehari-hari.

Four thumbs up untuk Orizuka, saya tunggu yaa karya-karya selanjutnyaaa... Untuk pelajaran yang lebih rumit lagi, untuk konflik yang lebih menantang lagiii. Hehee.




1 comment:

Toko Buku Online said...

Toko Buku Online Terlengkap & Terpercaya - GarisBuku.com